Apakah itu masih engkau,
Seseorang yang dulu berjuang?
Darimu, aku tahu bahagia,
Tapi kini kupertanyakan semuanya.
Apakah kamu masih sama seperti dulu,
Selalu ada, atau mulai bosan bersamaku?
Tingkahku memang itu-itu saja,
Sedang kau mungkin ingin tantangan baru.
Apa mungkin sudah ada yang lainnya,
Atau aku yang ketinggalan jaman?
Dulu kau suka dengar aku bercerita,
Kini kau cari alasan untuk tak bicara.
Bila ku pergi, apa kau kan mencariku?
Atau kau malah lega tak melihatku?
Dulu kau tatap saat aku berbicara,
Kini rasanya semua berbeda.
Kau seakan jauh, mencari celah,
Agar tak perlu banyak bicara.
Apakah kamu masih sama seperti dulu,
Selalu ada, atau mulai bosan bersamaku?
Hatiku bertanya, tapi aku ragu,
Apa yang terjadi di antara kita berdua?
Apa mungkin sudah ada yang lainnya,
Atau aku yang ketinggalan jaman?
Dulu kau suka dengar aku bercerita,
Kini kau cari alasan untuk tak bicara.
Bila ku pergi, apa kau kan mencariku?
Atau kau malah lega tak melihatku?
Jika aku hilang untuk sementara,
Apa kau merasa kehilangan?
Atau justru kau lebih bahagia,
Tanpa aku di sisimu, tanpa aku di dunia?
Apakah itu masih engkau,
Seseorang yang dulu berjuang?
Jika semua berubah, aku ingin tahu,
Apa kau masih seperti dulu… atau bukan aku?